News
Minggu, 28 Agustus 2022 - 10:59 WIB

Besok, Tarif Ojol Resmi Naik, Ini Tarifnya

Rahmi Yati  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pengemudi ojek online menunggu penumpang di kawasan Mayestik, Jakarta, Rabu (18/3/2020). (Bisnis-Eusebio Chrysnamurti)

Solopos.com, JAKARTA–Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan mengumumkan keputusan terkait dengan kenaikan tarif ojek online, Senin (29/8/2022).

Seperti diketahui, Kemenhub memberikan masa tenggang selama 25 hari sejak tarif baru ditetapkan (4 Agustus).

Advertisement

Kemenhub menyatakan bahwa baru akan membeberkan keputusan terkait dengan kenaikan tarif ojek online baru pada 29 Agustus mendatang.

“Jadi tanggal 29 [Agustus] insya Allah Mbak Adita [Jubir Kemenhub] akan memberikan rilis itu silahkan tunggu karena kita juga tidak mau gegabah guna mendengarkan semua pihak dengan baik,” kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi setelah Rapat Kerja dengan Komisi V DPR, Rabu (24/8/2022).

Advertisement

“Jadi tanggal 29 [Agustus] insya Allah Mbak Adita [Jubir Kemenhub] akan memberikan rilis itu silahkan tunggu karena kita juga tidak mau gegabah guna mendengarkan semua pihak dengan baik,” kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi setelah Rapat Kerja dengan Komisi V DPR, Rabu (24/8/2022).

Baca Juga: Naik per 29 Agustus 2022, Ini Tarif Baru Ojek Online

Nantinya, tarif baru ini diberlakukan pada tiga zona berbeda dan terdiri atas biaya jasa dengan batas atas dan bawah, serta biaya jasa minimal per 5 km pertama.

Advertisement

Berikut perincian tarif ojol terbaru yang dibagi dalam tiga zona wilayah:

Baca Juga: Harga BBM Naik, Pengusaha Bus Siapkan Tarif Baru

Zona I (Sumatra, Bali, dan Jawa selain Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi)
Biaya jasa batas bawah : Rp1.850/km
Biaya jasa batas atas : Rp2.300/km
Biaya jasa minimal dengan rentang biaya jasa antara Rp9.250 sampai Rp11.500 (sebelumnya Rp7.000-Rp10.000)

Advertisement

Zona II (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi/Jabodetabek) Biaya jasa batas bawah : Rp2.600/km (sebelumnya Rp2.000)
Biaya jasa batas atas : Rp2.700/km (sebelumnya Rp2.500)
Biaya jasa minimal dengan rentang biaya jasa antara Rp13.000-Rp13.500 (sebelumnya Rp8.000-Rp10.000)

Zona III (Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara dan sekitarnya, Maluku dan Papua)
Biaya jasa batas bawah : Rp2.100/km
Biaya jasa batas atas : Rp2.600/km
Biaya jasa minimal dengan rentang biaya jasa antara Rp10.500-Rp13.000 (sebelumnya Rp7.000-Rp10.000)

Berita telah tayang di Bisnis.com berjudul Resmi Naik Besok! Ini Daftar Tarif Ojek Online Terbaru

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif