News
Jumat, 22 Juni 2012 - 15:11 WIB

BENDA MISTERIUS di Balaraja, Ternyata 'Roda Gila' PT MUS

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - 'Palu Thor' di Balaraja (JIBI/SOLOPOS/detikcom)

'Palu Thor' di Balaraja (JIBI/SOLOPOS/detikcom)

JAKARTA-‘Palu Thor’ yang sebelumnya sempat diduga sebagai meteorit ternyata merupakan bagian dari ‘roda gila’ sebuah mesin yang patah. Benda ini terlempar saat mesin sedang bekerja.

Advertisement

“Lagi bekerja terus kelelahan, mesin patah saat lagi berputar. Karena ini roda gila (yang berputar), terus terlempar,” kata Kapolsek Balaraja AKP Dody Prawiranegara saat dihubungi detikcom, Jumat (22/6/2012).

Dody mengatakan benda itu terlempar dari workshop PT Mandiri Union Sejati (MUS). Saat ke PT MUS, polisi melihat bekas-bekas patahan mesin tersebut. Mesin ini akhirnya diberi garis polisi.

“Kita dapat informasi dari masyarakat ada suara kencang keluar dari pabrik. Kita cek ke sana, benar ada bekas-bekasnya,” jelasnya.

Advertisement

Benda asing tersebut jatuh pukul05.00, Kamis (21/6) menimpa genteng kamar mes TB Mitra Rezeki. Saat itu ada seorang yang sedang tidur di kamar itu, untunglah dia hanya luka memar saja. Benda itu juga membuat motor hancur lebur lalu menghujam ke dalam tanah sedalam satu meter.

Menurut Wikipedia, roda gila adalah sebuah roda yang dipergunakan untuk meredam perubahan kecepatan putaran dengan cara memanfaatkan kelembaman putaran (moment inersia). Karena sifat kelembamannya ini roda gila dapat menyimpan energi mekanik untuk waktu singkat. Roda gila dipergunakan untuk membuat torsi yang dihasilkan oleh motor bakar lebih stabil.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif