News
Sabtu, 7 April 2012 - 23:23 WIB

BEASISWA JEPANG: Lowongan Research Student 2013 Dibuka

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA — Mulai awal April 2012, Kedutaan Besar Jepang membuka penawaran beasiswa kepada mahasiswa/mahasiswi Indonesia untuk melanjutkan pendidikan di universitas di Jepang sebagai research student pada tahun akademis 2013 mulai April 2013 – Maret 2014 dalam Program Beasiswa Pemerintah Jepang (Monbukagakusho).
 
Formulir pendaftaran dapat diambil secara gratis di Kedutaan Besar Jepang (Bagian Pendidikan, pukul 08:30-12:00, 14:00-15:30), Konsulat Jenderal Jepang di Surabaya dan Medan. Formulir pendaftaran juga dapat diperoleh pada website Kedutaan Besar Jepang (http://www.id.emb-japan.go.jp/sch_rs.html).
 
Dokumen lamaran harus dikembalikan kepada Kedutaan Besar Jepang sebelum tanggal 2 Maei 2012, dan dapat diserahkan secara langsung atau dikirim melalui pos, demikian siaran pers Kedubes Jepang di Jakarta hari ini, Sabtu 7 April 2012.
 
Persyaratan untuk melamar, pelamar lahir pada dan setelah tanggal 2 April 1978, IPK dari universitas tempat belajar terakhir minimum 3,0 atau nilai EJU (Examination for Japanese University Admission for International Students) minimum 260 dalam jumlah 2 mata ujian tidak termasuk Bahasa Jepang, nilai TOEFL minimum 550 atau ekuivalen atau lulus Tes Kemampuan Bahasa Jepang Tingkat 2. Herry Suhendra/JIBI/BISNIS

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif