News
Jumat, 16 Juni 2023 - 11:46 WIB

Baru Saja Siang Ini Solo Diguncang Gempa M 2,4: Nyaris Tak Terasa

Mariyana Ricky P.D  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Gempa dengan Magnitudo 2,4 dikabarkan mengguncang 8 kilometer barat laut Kota Solo, Jumat (16/6/2023) sekitar pukul 11.23 WIB. (Istimewa/BMKG)

Solopos.com, SOLO — Gempa bumi dengan Magnitudo 2,4 dikabarkan mengguncang 8 kilometer barat laut Kota Solo, Jumat (16/6/2023) sekitar pukul 11.23 WIB.

Berdasarkan keterangan dari BMKG Stageof Banjarnegara di group WhatsApp BMKG Jateng dan Media, gempa berlokasi di 7.52 Lintang Selatan (LS), 110.77 Bujur Timur (BT) dengan kedalaman 12 Kilometer.

Advertisement

Tidak ada keterangan lebih lanjut terkait gempa tersebut namun sejumlah warga mengaku tak merasakan getarannya.

“Saya tidak merasa ada gempa, kemungkinan (getarannya) kecil,” kata Kaka, salah seorang warga Kecamatan Laweyan, Jumat.

Gempa tersebut berbeda dengan gempa yang mengguncang Pacitan, Jawa Timur pada Kamis (8/6/2023) pekan lalu yang getarannya terasa kencang di Solo dan sekitarnya.

Advertisement

Informasi dari BMKG melalui akun Twitter @infoBMKG, pusat gempa bermagnitudo 6,1 itu berada di laut 117 km barat daya Pacitan, Jawa Timur. Lokasi tepatnya di 9.15 Lintang Selatan (LS) dan 110.69 Bujur Timur (BT).

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif