News
Sabtu, 24 Januari 2015 - 03:10 WIB

BAMBANG WIDJOJANTO DITANGKAP : Artis Five V dan Misye Arsita Ikut Datangi KPK

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Five Vi (kiri) bersama Dhea Imut (Antara)

Bambang Widjojanto ditangkap polisi menimbulkan reaksi dari kalangan masyarakat maupun selebritis. Artis Five V dan Misye Arsita pun ikut mendatangi kantor KPK sebagai bentuk dukungan.

Solopos.com, JAKARTA – Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto yang ditangkap Bareskrim Polri menarik simpati banyak masyarakat untuk menggelar aksi penyelamatan KPK, termasuk para selebritis.

Advertisement

Di antara selebritis yang antusiastis mengutarakan simpatinya kepada KPK adalah Five V dan Misye Arsita secara khusus datang ke kantor KPK setelah ditangkapnya Bambang Widjojanto oleh Bareskrim Polri.

Menjelang maghrib, kedua artis yang mengenakan atasan loreng merah-putih-hitam itu tiba bersama ormas Komando Pejuang Merah Putih (KPMP) di halaman gedung KPK Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2015).

“Ini adalah badan yang perlu kita dukung karena tugasnya memberantas korupsi. Korupsi itu berefek pada masyarakat luas. Dengan berantas korupsi maka kita juga berantas kemiskinan,” kata Five V sebagaimana diberitakan kantor berita Antara.

Advertisement

Five V menegaskan, tanpa KPK, negeri ini seperti tidak ada rem yang mengganjal praktik-praktik korupsi.

Terkait penangkapan Bambang Widjojanto, Five V dan Misye sepakat pada pandangan bahwa ada tujuan politik di balik penangkapan tersebut.

“Mana mungkin pejabat KPK ditangkap tanpa warning. Apalagi itu kan kasus sebelum BW menjabat wakil ketua KPK. Ini tidak adil. Semua warga negara kan berhak mendapat perlindungan dan peringatan sebelum dituduh sebagai tersangka. Ini kok kaya teroris dicegat di jalan lalu ditarik ujug-ujug,” kata dia.

Advertisement

Five V menjelaskan aksinya mendatangi KPK adalah upaya menyampaikan keprihatinannya atas upaya pelemahan KPK dengan ditangkapnya Bambang Widjojanto. Pada 2012, Five V dan Misye juga pernah melakukan aksi serupa di gedung KPK.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif