News
Jumat, 6 Januari 2023 - 18:59 WIB

Ayah Tiko Bernama Muji Susanto Asal Madiun, Eny Sukaesih Istri Kedua

Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kondisi rumah mewah terbengkalai yang dihuni ODGJ Eny Sukaesih dan anaknya, Tiko, 23, di Jatinegara, Jakarta Timur sebelum dibersihkan. (Youtube Bang brew Tv)

Solopos.com, JAKARTA – Sedikit demi sedikit informasi tentang Eny Sukaesih, seorang ibu penderita gangguan jiwa yang tinggal bersama anaknya, Tiko, di rumah mewah mereka tanpa air dan listrik selama belasan tahun terkuak.

Rumah mewah mereka yang terbengkalai tanpa listrik dan air selama belasan tahun berada di wilayah Jatinegara, Jakarta Timur.

Advertisement

Ayah Tiko diketahui bernama Muji Susanto, asal Madiun, Jawa Timur. Eny Sukaesih adalah istri kedua dari Muji Susanto.

Semasa masih rukun, Muji Susanto dan Eny Sukaesih adalah pengusaha yang menjadi rekanan dari Kementerian Keuangan.

Advertisement

Semasa masih rukun, Muji Susanto dan Eny Sukaesih adalah pengusaha yang menjadi rekanan dari Kementerian Keuangan.

Muji Susanto bercerai dengan Eny pada tahun 2010 saat Tiko masih berusia 11 tahun.

“Saya masih kecil jadi kurang terlalu paham saat itu. Yang saya ingat ayah saya pergi, katanya ke tempat anak-anaknya di Madiun,” ujar Tiko, seperti dikutip Solopos.com dari kanal Youtube Bang Brew TV, Jumat (6/1/2023).

Advertisement

“Tapi belum ada marah-marahnya, cuma suka bicara sendiri. Baru beberapa tahun setelah itu mulai marah-marah dan kadang mengamuk,” lanjut Tiko yang kini berusia 23 tahun.

Dari foto-foto di album yang ditunjukkan Tiko, terlihat jarak usia antara Eny Sukaesih dan suaminya, Muji Susanto.

Namun Tiko tidak tahu pasti berapa selisih usia antara ayah dan ibunya.

Advertisement

“Usia saya masih kecil saat itu, tidak ingat jaraknya berapa. Setahu saya dulu ayah dan ibu sibuk semua. Katanya mereka rekanan dari Departemen Keuangan. Ayah jarang di rumah, kalau ibu masih kadang-kadang di rumah. Sehari-hari saya dengan pembantu,” ujar Tiko.

Sebelumnya diberitakan, video yang menarasikan kehidupan Ibu Eny dan anaknya yang bernama Tiko tinggal di rumah mewah terbengkalai tanpa listrik dan air selama belasan tahun viral di media sosial.

Tiko merawat sang ibu yang diduga mengalami depresi selama 12 tahun di rumah mewah mereka di Jl. Paron No. 48, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur yang terbengkalai tersebut.

Advertisement

Eny diduga mengalami depresi sejak ditinggal oleh suaminya pada 2010. Untuk bertahan hidup di rumah tanpa air dan listrik, Tiko dan ibunya menadah air hujan untuk keperluan mandi dan masak.

Tiko merawat ibunya menggunakan uang hasil kerjanya sebagai petugas satuan pengamanan (satpam) kompleks.

Informasi lain menyebut listrik dan akses air bersih diputus sejak suami Ibu Eny pergi. Sejak saat itu Tiko memenuhi kebutuhan air dengan cara menampung air hujan dan mengambil air dari rumah tetangga.

Rumah yang ditinggali Tiko dan ibunya merupakan milik teman ayah Tiko. Rumah itu dibangun 2001 dan ditinggali keluarga Tiko pada 2009.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif