News
Senin, 13 Mei 2013 - 20:07 WIB

Axis Live Inovasi Baru Pengguna Layanan Digital

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - (Ilustrasi) axis.com

(Ilustrasi) axis.com

JOGJA – Semakin banyak pengguna seluler di Indonesia yang mengakses website melalui smartphone atau tablet, kebutuhan akan konten digital dalam berbagai bentuk juga meningkat. Memahami hal ini, Axis kembali menghadirkan inovasi baru dalam layanan komunikasi seluler dengan memperkenalkan pengalaman baru bagi pengguna digital Axis Live.

Advertisement

“Kami memahami bahwa keinginan pengguna layanan seluler di Indonesia akan konten digital terus meningkat. Namun, kesulitan utamanya adalah menemukan konten yang sesuai atau yang diinginkan dari sumber yang tersedia,” ujar Chief Marketing Officer Axis Daniel Horan dalam pernyataan persnya, Senin (13/5/2013).

Daniel mengatakan Axis Live memberikan pengalaman terintegrasi secara menyeluruh dan pengelolaan berbagai multimedia pada perangkat Android. Perangkat ini memungkinkan pelanggan Axis untuk menemukan dan mengelola konten digital mereka secara lebih mudah, serta dapat menikmati hiburan di mana pun.

“Kebanyakan pelanggan kami menggunakan ponsel atau tablet mereka sebagai media utama untuk mengakses website dan mereka menggunakan ponsel mereka untuk semua hal termasuk mengakses berita dan konten sosial media,” jelas Daniel.

Advertisement

Dengan kebutuhan akan konten digital yang terus-menerus, pelanggan ingin mendapatkan cara termudah dan ternyaman untuk mendapatkan video, musik, dan konten sosial. Axis Live merupakan solusi terbaik untuk ini. Ketika pelanggan memasukkan kata kunci untuk konten yang diinginkan, Axis Live akan mencari dan menampilkan beragam konten yang sesuai dengan yang dicari dan mengaturnya untuk pelanggan.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif