News
Rabu, 28 Mei 2014 - 17:45 WIB

AKSI BOKO HARAM : Boko Haram Kembali Serang Nigeria, 31 Orang Tewas

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemimpin Boko Haram, Abubakar Shekau, berbicara dalam sebuah video. (JIBI/Solopos/Reuters/Istimewa)

Solopos.com, BUNI YADI — Kelompok militan Boko Haram menyerang sebuah pangkalan militer dan barak polisi Nigeria yang berdekatan di timur laut kota Buni Yadi, Selasa (27/5/2014). Serangan tersebut menewaskan 31 petugas keamanan.

Juru bicara kepolisian setempat, Yobe Nansak Chegwam, mengatakan ia menyadari serangan itu terjadi tetapi dia tidak berkehendak untuk memberikan informasi lebih detailnya.

Advertisement

Seorang warga, Buni Yadi, seperti dilansir dari kantor berita Reuters, mengatakan militan Boko Haram tiba dengan kendaraan lapis baja dan enam truk terbuka. Sebelum mulai serangan, mereka menembakkan peluru ke udara. “Mereka menembakkan roket peluncur granat berpeluncur ke arah aparat di dua tempat,” tambahnya.

Sebuah sumber dari kalangan militer di negara bagian Yobe mengatakan 17 tentara dan 14 petugas polisi tewas. Menurut saksi mata, anggota militan Boko Haram sempat meneriakkan bahwa mereka tidak akan menyerang warga sipil, tapi pasukan keamanan.

Para militan juga meratakan barak polisi, pangkalan militer, kantor pengadilan tinggi dan rumah bupati setempat, Abba Hassan. “Ada seorang polisi yang berteriak dalam bahasa Inggris yang artinya mereka akan melarikan diri ke ibu kota negara bagian Damturu,” kata sumber.

Advertisement

Serangan itu terjadi tidak jauh dari tempat militan menculik sekitar 200 siswi di sebuah sekolah pada waktu lalu. Militan Boko Haram telah menebar ketakutan di berbagai daerah di Nigeria dan telah menewaskan ribuan sehingga mereka dianggap sebagai ancaman terbesar bagi keamanan global.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif