News
Jumat, 24 Mei 2024 - 11:42 WIB

Gelar Belasan Mahasiswa Harvard Ditahan Gegara Aksi Bela Palestina

Newswire  /  Mariyana Ricky P.d  /  Mariyana Ricky P.D  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Seribuan mahasiswa walkout saat wisuda di Universitas Harvard lantaran ada 13 mahasiswa yang ditahan gelarnya karena aksi bela Palestina. (Istimewa/Twitter/X)

Solopos.com, WASHINGTON — Seribuan mahasiswa keluar dari upacara wisuda Universitas Harvard sambil meneriakkan: “Bebaskan Palestina,” satu hari setelah sekolah tersebut mengumumkan belasan mahasiswanya tidak akan mendapatkan gelar karena berpartisipasi dalam unjuk rasa pro-Palestina.

Pantauan Solopos.com di akun Twitter atau X Harvard Undergraduate PSC @HarvxrdPSC, seribuan mahasiswa mengenakan keffiyeh, kain yang menjadi simbol perjuangan rakyat Palestina, dan mengibarkan bendera Palestina.

Advertisement

Mereka juga membawa poster bertuliskan: “Bebaskan Palestina,” “All Eyes on Rafah”, “Hentikan Okupasi”, dan sebagainya. Ada pula yang  memegang poster bertuliskan “Untuk Para Martir” dan “Untuk Gaza”.