News
Minggu, 22 Februari 2015 - 13:20 WIB

AKREDITASI PERGURUAN TINGGI : STMIK Sinar Nusantara Jalani Visitasi Akreditasi Institusi

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para asesor BAN PT (duduk)berfoto bersama segenap pimpinan, staf dan dosen STMIK Sinus. Ist/dok

Akreditasi perguruan tinggi menjadi salah satu bagian untuk mengukur standar mutu sebuah perguruan tinggi.

Solopos.com, SOLO — Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Sinar Nusantara (STMIK SiNus) Surakarta mendapat kunjungan Tim Asesor Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) dari Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi (BAN-PT), Sabtu (21/2/2015).

Advertisement

Kunjungan ini dalam rangka akreditasi institusi STMIK SiNus. Seperti disampaikan Novi Budi, staf Humas STMIK Sinus melalui rilisnya, Minggu (22/2), tim asesor terdiri atas Prof Gagaring Pagalung dari Universitas Hasanuddin, Prof Indri Safitri Mukono dari Universitas Airlangga, dan Prof Belawati H. Widjaja dari Universitas Indonesia.

Kagiatan dihadiri oleh seluruh unsur pimpinan, tenaga pendidik, kependidikan, alumni, mitra kerja dan pengguna lulusan. Dalam kesempatan ini tim assesor melakukan klarifikasi dan verifikasi terhadap borang akreditasi yang telah disusun oleh STMIK SiNus dan tinjauan lapangan ke unit-unit kerja dan program studi STMIK SiNus.

Acara dimulai dengan sambutan dari Ketua STMIK SiNus, Kumaratih Sandradewi, dilanjutkan dengan diskusi membahas masing-masing standar mutu. Sesi berikutnya diisi dengan dialog dengan mahasiswa, para dosen, alumni, mitra kerja dan pengguna lulusan, dan yang terakhir dilanjutkan dengan kunjungan ke fasilitas kampus.

Advertisement

Berkenaan dengan kunjungan ini Kumaratih mengungkapkan bahwa pengajuan akreditasi institusi STMIK SiNus beberapa waktu yang lalu bukan semata-mata hanya untuk memenuhi amanat UU No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi.

“Adanya visitasi ini juga menjadi ajang evaluasi diri untuk meningkatkan standar mutu manajemen, tata pamong, kepemimpinan, proses pembelajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat di lingkungan institusi STMIK SiNUs, serta menciptakan intelektual yang unggul dan berbudaya,” kata Kumaratih sebagaimana disampaikan staf bagian Humas STMIK Sinus Novi Budi melalui siaran persnya. (JIBI/SOLOPOS/*)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif