News
Rabu, 28 Oktober 2015 - 10:00 WIB

AGENDA PRESIDEN : Pulang dari AS, Jokowi Langsung Tinjau Daerah Terdampak Asap

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo (JIBI/Solopos/Antara/Roni)

Agenda Presiden Jokowi ke AS dipersingkat karena Jokowi ingin mengunjungi daerah terdampak asap.

Solopos.com, JAKARTA — Sepulang dari Amerika Serikat (AS), Presiden Joko Widodo (Jokowi) langsung mengunjungi daerah yang terkena kabut asap akibat pembakaran hutan dan lahan di dalam negeri.

Advertisement

Tim Komunikasi Presiden, Ari Dwipayana, mengatakan Presiden Jokowi ingin memastikan upaya pemadaman kebakaran hutan dan penanganan kabut asap berjalan baik.

Hal tersebut membuat Presiden mempercepat lawatannya ke Amerika Serikat, untuk menuju ke daerah yang terkena kabut asap.

Advertisement

Hal tersebut membuat Presiden mempercepat lawatannya ke Amerika Serikat, untuk menuju ke daerah yang terkena kabut asap.

“Daerah yang akan dikunjungi sangat tergantung oleh kondisi jarak pandang yang memungkinkan untuk pendaratan Pesawat Kepresidenan,” katanya di Jakarta, Rabu (28/10/2015).

Ari menuturkan palayanan kesehatan bagi masyarakat yang terpapar asap dari kebakaran hutan dan lahan menjadi fokus utama Presiden dalam kunjungannya ke daerah.

Advertisement

Menurutnya, Presiden beserta rombongan telah meninggalkan Amerika Serikat pada Selasa (27/10/2015) pukul 18.00 waktu setempat melalui Bandara Andrew Airforce Base, Maryland, Amerika Serikat.

Rombongan Presiden diperkirakan tiba di Indonesia pada Kamis (29/10/2015) pagi, karena harus menempuh perjalanan selama 24 jam. Rombongan diperkirakan akan transit di Amsterdam, Belanda, dan Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, sebelum akhirnya tiba di Indonesia.

Keputusan untuk mempercepat kunjungannya di Amerika Serikat sendiri diambil setelah menerima laporan mengenai penanganan kebakaran hutan dan lahan, serta kabut asap dari Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Luhut Pandjaitan.

Advertisement

?Dalam laporan tersebut, Presiden mengetahui banyak keluhan dari masyarakat terkait dampak kesehatan dan sosial dari kabut asap.

Dalam rencana awal, Presiden dijadwalkan menuju Pantai Barat Amerika Serikat untuk menemui sejumlah petinggi perusahaan Negara Paman Sam.

Presiden pun menugaskan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Franky Sibarani, Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf, Menteri Perdagangan Thomas Lembong, dan Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara untuk melanjutkan kunjungannya di Amerika Serikat.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif