News
Rabu, 13 Januari 2010 - 15:03 WIB

9 Orang tewas dalam aksi protes pembakaran Alquran

Redaksi Solopos.com  /  Indah Septiyaning Wardani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kabul–Sembilan orang tewas dalam penembakan yang terjadi saat demonstrasi massal di Afghanistan. Demo tersebut untuk memprotes pembakaran Alquran oleh pasukan asing.

Kekerasan itu terjadi di Distrik Garmsir, Provinsi Helmand. Korban tewas adalah 8 pendemo dan seorang petugas keamanan Afghanistan.

Advertisement

“Delapan pendemo tewas ketika para pendemo menyerang petugas keamanan nasional di Garmsir,” kata wakil kepala kepolisian Provinsi Helmand, Kamaluddin Khan kepada kantor berita AFP, Rabu (13/1).

Menurut Khan, penembakan terhadap para pendemo terjadi setelah seorang petugas keamanan terbunuh akibat tembakan dari arah demonstran.

Dikatakan Khan, 13 warga sipil dan dua polisi Afghan juga terluka dalam insiden itu.

Advertisement

Insiden penembakan ini terjadi ketika lebih dari 1.000 warga desa berkumpul di Garmsir untuk memprotes pembakaran Al Quran saat operasi militer NATO pada Senin (11/1).

dtc/isw

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Pembakaran Al Quran
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif