News
Kamis, 22 September 2011 - 17:24 WIB

34,1% Sekolah berakreditasi A

Redaksi Solopos.com  /  Eni Widiastuti  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Ilustrasi (Dok.Solopos)

Solo (Solopos.com)–Sebanyak 34,1% atau 280 sekolah di Kota Solo berakreditas A. Sedangkan sekolah yang berakreditasi B berjumlah 452 sekolah atau 55%.

Advertisement

Hal itu disampaikan Koordinator Unit Pelaksana Akreditas (UPA) Kota Solo, Trijono kepada wartawan di Kantor Dinas Pedidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Solo, Kamis (22/9/2011).  Trijono melanjutkan sekolah-sekolah yang berakreditas A tersebut berasal dari jenjang TK-SMA. Khusus tingkat SMA,jumlah SMA yang kini berakreditasi A berjumlah 64,2% jauh lebih tinggi dibanding jumlah SMA yang berakreditasi B yakni 17,9% dan SMA berakreditasi C 17,9%.

“Jika dapat A, itu berarti dapat nilai terbaik dalam akreditasi. Dengan tingkat 34,1% sekolah di Solo berakreditasi A, cukup bagus,” kata Trijono.

Dia menambahkan, sementara untuk sekolah yang berakreditasi C atau terbawah, berjumlah 90 sekolah atau 10,9% dari 822 sekolah yang sudah diakreditasi. Sekolah akan mendapatkan sertifikat dengan akreditasi A jika mereka memperoleh nilai 86-100. Sedangkan akreditasi B diberikan bagi yang mendapatkan poin 71-85 dan nilai 56-70 untuk akreditasi C.

Advertisement

(hkt)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : A Akreditasi Sekolah B Solo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif